Quantcast
Channel: News – Fakultas Hukum Universitas Brawijaya
Viewing all articles
Browse latest Browse all 1008

Penguatan Personal Performance Bagi Alumni Dalam Menghadapi Dunia Kerja

$
0
0

Fakultas Hukum, Universitas Brawijaya

Kamis 28 Februari 2019, Telah diadakan pembekalan bagi mahasiswa bertajuk Penguatan Personal Performance Bagi Alumni Dalam Menghadapi Dunia Kerja Fakultas Hukum Universitas Brawijaya (FHUB) di Auditorium Lantai 6 Gedung A FHUB.

Acara yang dimoderatori oleh Setiawan Wicaksono, S.H., M.Kn tersebut dihadiri oleh beberapa pemateri diantaranya adalah Ade Laresa M.Psi dari perwakilan Psikolog Malang dan Muhammad Hasta Angga Citalada, S.H. sebagai perwakilan anggota PERADI Malang.

Pembekalan tersebut diadakan pada pukul 10.00 WIB   dan dihadiri oleh 90 peserta dari kalangan mahasiswa. Acara dimulai dengan sambutan dari Dekan FH UB, Dr. Muchamad Ali Safa’at, SH. M.H., kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi dari para pemateri dan ditutup dengan sesi tanya jawab.

Materi yang disampaikan adalah terkait pembekalan untuk memasuki dunia kerja. Disampaikan juga kompetensi utama yang diperlukan di dunia kerja diantaranya integritas, leadership, teamwork, skill, personal performance dan kepercayaan diri yang mana semuanya sangatlah penting untuk dimiliki oleh para pencari kerja.

Ade Laresa M.Psi  menyampaikan, “ Kunci utama yang harus dimiliki adalah keberanian, berani terlebih dahulu untuk menunjukkan performance kita. Pengalaman-pengalaman kerja adalah untuk memperkaya diri sebagai bekal dalam menemukan pekerjaan ideal yang sesuai dengan skill dan keinginan”

Materi lainnya yang juga disampaikan adalah perihal Personal performance yang terdiri dari Beauty (penampilan, performansi dan fisik), Behaviour ( aspek perilaku dan attitude), dan Brain (memilik wawasan keilmuan yang memadai, berpikir kreatif, kecerdasan umum dan penguasaan materi hukum). Selanjutnya disampaikan juga kesalahan-kesalahan yang terjadi saat wawancara, tips mengatasi gugup saat wawancara dan seni mempromosikan diri.(AZL)


Viewing all articles
Browse latest Browse all 1008